Diuntungkan Cedera Kaki Putri (JRBL 2013 Solo Series Putri)



JRBL INDONESIA | 31-Oct-2013
Diuntungkan Cedera Kaki Putri
Espenero Jumpa Wanamska di Final
JANGAN dulu memandang sebelah mata tim-tim debutan Junio JRBL 2013 Solo Series. Ini dibuktikan tim cewek SMPN 2 Kebakkramat dan SMPN 2 Jatiroto (Espenero) Wonogiri di fantastic four, kemarin (30/10). Aksi-aksi yang tersaji menegaskan bahwa mereka siap jadi penantang utama.
Secara hasil, Espenero adalah pemenang. Ina Herdiana cs merebut tiket final party usai memperdaya Kebakkramat 30-21. Namun, dari kualitas pertandingan, Kebakkramat seharusnya bisa berbuat lebih. Itu jika kapten mereka Putri Nur Handayani bisa tampil penuh.

Ya, Putri terpaksa harus melihat perjuangan rekan-rekannya dari bench cadangan di awal kuarter keempat. Mungkin salah jatuh saat bertubrukan dengan pemain lawan, Putri merasa sakit hebat di kakinya. Sampai-sampai, dia sempat mendapat perawatan intensif dari tim medis.
Imbas absennya putri jelas terlihat. Perolehan poin Kebakkramat tersendat di kuarter keempat. Hanya tiga angka yang berhasil dikumpulkan. Sedangkan, Espenero berhasil menambah delapan poin.
”Setelah Putri cedera, kita kesulitan di akhir game. Secara permainan sebetulnya bisa mengimbangi, tapi fisik tidak bisa ditipu. Kita tidak patah semangat dan akan berusaha lebih baik tahun depan,” terang Ofisial Kebakkramat Puryono.

Pelatih Espenero cewek, Nur Satya Tri Utomo memuji penampilan lawan. Permainan cepat Kebakkramat sering merepotkan anak didiknya. Tapi, justru strategi inilah yang disukainya.
”Mereka (Kebakkramat) pakai press sejak awal, tapi kita unggul stamina. Dan benar, fisik mereka mulai kedodoran di akhir. Kita juga diuntungkan cedera pemain kunci mereka (Putri Nur Handayani),” beber Nur Satya.

Menang, Espenero cewek bukannya tanpa celah. Cukup banyak kekurangan yang perlu dibenahi sebelum bersua SMPN 26 Solo (Wanamska) di final party, 1 November besok. ”Akurasi tidak sebagus game sebelumnya, mungkin anak-anak grogi dan terbawa atmosfir GOR Sritex,” jelasnya.
Sementara, Wanamska berhasil lolos final setelah menyingkirkan SMP Bintang Laut Solo (BL), kemarin. Dalam partai yang kurang berimbang ini, Wanamska unggul cukup jauh 40-6.
Defense kita sudah bagus, rotasi pemain jadi enak. Sayang pemain masih saja tergesa-gesa dan kurang mengatur tempo,” terang Pelatih Wanamska Tugimin. (fer)
Story Provided by Radar Solo

»»  Read More...

NOMINASI FIRST TEAM PUTRI JUNIO JRBL 2013 SOLO SERIES



JRBL INDONESIA | 31-Oct-2013

NOMINASI FIRST TEAM PUTRI JUNIO JRBL 2013 SOLO SERIES
Pengumuman pemain yang terpilih menjadi first team dan second team akan diumumkan pada Final Party Junio JRBL 2013 Solo Series pada hari Jumat, 1 November 2013 di Sritex Arena.
Berikut ini nominasi pemain yang masuk dalam kandidat first team Junio JRBL 2013 Solo series.
Story Provided by Radar Solo 

»»  Read More...

SMPN 2 Jatiroto Berjaya di Semifinal JRBL



Rabu, 30/10/2013 23:09 WIB
Editor : novic
Penampilan SMPN Jatiroto Wonogiri (putih) saat berhadapan dengan SMPN 2 Solo (biru) di Sritex Arena Solo, Minggu (27/10/2013) lalu. Foto : Maksum NF
Penampilan SMPN Jatiroto Wonogiri (putih) saat berhadapan dengan SMPN 2 Solo (biru) di Sritex Arena Solo, Minggu (27/10/2013) lalu. Foto : Maksum NF
SOLO – Kejutan besar dibuat SMPN 2 Jatiroto Wonogiri pada ajang Junior Basketball League (JRBL) 2013 seri Solo. Tim putra dan putri sukses merebut tiket babak puncak usai menundukkan lawan-lawannya di laga semifinal di Sritex Arena Solo, Rabu (30/10/2013) ini. Putra Jatiroto mengalahkan SMP Tarakanita Sukoharjo 52-29 dan tim putri menundukkan SMPN 2 Kebakkramat 30-21.

Keberhasilan menembus babak final tentu akan digunakan putra SMPN 2 Jatiroto untuk menebus kegagalan musim lalu menggapai tangga juara. Kebetulan pada laga yang berlangsung Jumat (1/11/2013) mendatang, tim besutan Nur Satya bakal bertarung dengan SMP Kalam Kudus yang manggagalkan ambisi mereka juara musim lalu.

Sementara tim putri SMPN 2 Jatiroto yang memberi kejutan pada klub kuat seperti SMP Regina Pacis dan SMPN 2 Kebakkramat bakal menantang SMPN 26 Solo. Pada laga semifinal, wakil Kota Solo ini menyingkirkan SMP Bintang Laut Solo dengan skor telak 40-6.
“Kita memang sukses meloloskan dua tim ke final. Tapi hal ini jangan membuat para pemain besar kepala dulu. Perjuangan masih berat dan lawan yang kita hadapi salah satunya SMP Kalam Kudus. Semoga besok bisa tampil maksimal,” terang Pelatih SMPN 2 Jatiroto Nur Satya, Rabu (30/10/2013) sore.

Permainan SMPN 2 Jatiroto pada musim ini mendapat pengakuan dari lawan-lawannya. Tak sekadar menang dengan skor tipis, anak-anak Wonogiri yang dikenal memiliki fisik kuat tampil prima sepanjang pertandingan. Salah satunya adalah Pelatih SMP Tarakanita Sukoharjo Gregorius Hardiyanto yang menganggap kegagalan timnya menembus final tak lepas dari kemampuan SMPN 2 Jatiroto yang lebih baik.
“Dengan fisiknya yang kuat, anak-anak sulit mengimbangi. Kita malah dibuat ikut bermain cepat sehiangga fisik menurun,” ucapnya.

Nofik Lukman Hakim | @novicc99

»»  Read More...

Kuda Hitam atau Final Ulangan (JRBL 2013 Solo Series Putra)



JRBL INDONESIA | 30-Oct-2013
Kuda Hitam atau Final Ulangan
SOLO – Junio Junior Basketball League (JRBL) 2013 Solo Series telah memasuki fase krusial. Empat tim cowok dan empat tim cewek terbaik babak bertarung di babak fantastic four di Sritex Arena, hari ini. Mengingat cewek tanpa finalis musim lalu, perhatian publik basket sepe nuhnya tertuju di fantastic four cowok.

Finalis cowok musim lalu, SMP Kalam Kudus Solo (KK) dan SMPN 2 Jatiroto (Espenero) masih menjaga asa. Kemarin (29/10), ke dua tim sama-sama meraih hasil positif.
KK menyingkirkan SMP SBBS Sragen lewat sebuah drama menegangkan dengan skor 28-26. SMP Espenero cowok juga masih belum tersentuh kekalahan. Satu tiket fantastic four berhasil digenggam setelah menumbangkan perlawanan SMPN 5 Sragen (Penta). Skuad asuhan Nur Satya Tri Utomo itu unggul 39-23.

Dua tiket lainnya didapat tim penuh kejutan musim ini. SMP Tarakanita Solo Baru, Sukoharjo (Tarki) lolos semifinal setelah mengalahkan SMPN 26 Solo (Wanamska) dengan skor 40-28. Sedangkan satu tiket tersisa digenggam SMP Pangudi Luhur 1 Klaten (Palusaka) setelah membenamkan SMP Widya Wacana 1 Solo 29-13.

Sesuai hasil drawing, fantastic four hari ini bakal mempertemukan Espenero cowok dengan Tarki. Sementara juara bertahan SMP KK ditantang SMP Palusaka. Open gate telah dilakukan sejak pukul 11.00. Sah-sah saja jika banyak yang berharap terjadi final ulangan musim lalu. Yakni antara SMP KK dan SMP Espenero. Di satu sisi, SMP KK mengusung misi kampiun back-to-back. Sedangkan SMP Espenero berambisi melakukan revans.

Tapi, tidak menutup kemungkinan justru para kuda hitam yang bakal melaju ke fase puncak. Sebab, baik SMP Tarki maupun SMP Palusaka punya kapasitas merepotkan tim-tim unggulan. ”Kita tidak mau memandang remeh lawan (Tarki), meskipun mereka adalah tim debutan. Kita selalu anggap semua lawan adalah tim hebat yang perlu kita waspadai,” ungkap pelatih Espenero, Nur Satya Tri Utomo.

Pelatih SMP Tarki, Gregorius Hardiyanto optimistis bisa merebut tiket final. Tentunya dengan mengalahkan Espenero hari ini. ”Secara mental kita tidak ada masalah melawan siapapun (termasuk Espenero). Kita harus siapkan mental dulu. Kalau itu sudah kuat, nanti di lapangan anak anak tidak akan terpengaruh.

Buktinya kita bisa tundukkan SMPN 26 Solo,” jelas pria yang akrab disapa Didik tersebut. Sementara, kesempatan masuk fantastic four bakal tidak disia-siakan kubu SMP Palusaka. Pelatih Arief Rochman berharap anak didiknya mampu mengatasi tekanan dari sang juara bertahan.
”Anak-anak selalu takut dulu dengan nama besar tim asal Solo. Tadi (kemarin) terlihat saat melawan SMP WW. Mudah-mudahan melawan juara tahun lalu, SMP Kalam Kudus, hal ini jangan terulang lagi,” terang Arief.
Dari kubu lawan, SMP KK sibuk membenahi kekurangan tim. ”Tadi (kemarin) kita dapat lawan hebat, tapi anak-anak malah terburu-buru. Perlu ada pembenahan dan lebih sabar lagi waktu bermain,” jelas Pelatih KK Harry Cahyono. (nik/fer)

Story Provided by Radar Solo

»»  Read More...

Wanamska dan Espenero Cewek Fantastic Four (JRBL 2013 Solo Series Putri)



JRBL INDONESIA | 29-Oct-2013
Wanamska dan Espenero Cewek Fantastic Four
HARI ketiga Junio JRBL 2013 Solo Series, kemarin (28/10) sudah menempatkan dua tim di babak fantastic four. Adalah tim cewek SMPN 26 Solo (Wanamska) dan SMPN 2 Jatiroto Wonogiri (Espenero) yang berhasil menggenggam tiket tersebut.

Tiket pertama didapat Espenero cewek. Tampil di game kedua, Espenero masih terlalu tangguh bagi SMP Tarakanita Solo Baru, Sukoharjo (Tarki).

Kendali sepenuhnya ada di tangan Mita Apriyanti dkk. Eksplosivitas Espenero gagal dibendung oleh anak-anak Tarki. Sampaisampai, Tarki kesulitan untuk sekedar membuka ruang tembak. Walhasil, tembakan yang dilepaskan terkesan dipaksakan.

Di kuarter pertama saja, Espenero sudah leading jauh 12-4. Disusul 20-4 di kuarter kedua dan 31-7 di kuarter ketiga. Espenero pun akhirnya menutup perlawanan Tarki dengan skor 39-9.
”Fisik anak-anak memang terkuras habis. Pemain Jatiroto mainnya bagus sekali. Walau kalah, saya tetap bersyukur anak-anak sudah memberikkan yang terbaik. Kita harus bisa lebih bagus lagi tahun depan,” janji pelatih cewek Tarki, Gregorius Hardiyanto usai game kemarin.

Saat Tarki kecewa, Raut kegembiraan justru terpancar di bench Espenero. Pelatih Espenero, Nur Satya Tri Utomo tak kuasa menahan kelegaan. Maklum, inilah performa perdana Espenero cewek di Junio JRBL Solo Series.

”Bersukur sekali tim ini bisa masuk sampai empat besar di tahun pertama. Dan ini jadi modal kita untuk bisa masuk babak final,” bebernya. Sementara, tiket fantastic four kedua direbut Wanamska cewek. Kemarin, Skuad asuhan Tugimin ini menundukkan sesama wakil Solo, SMPN 3 dengan skor 19-6.

Di fantastic four, Wanamska harus menunggu pemenang antara SMP Bintang Laut dan SMP Kalam Kudus Solo. Duel kedua tim baru digelar hari ini. Sedangkan, Espenero akan menantang pemenang antara SMP Regina Paci Solo dan SMPN 2 Kebakkramat Karanganyar. (nik/fer)

Story Provided by Radar Solo

Sumber : http://www.jrblindonesia.com/v1/index.php?page=newsdetail&no=6141
»»  Read More...

Ketika Spero Cewek Terlalu One Man Team (JRBL 2013 Solo Series Putri)



JRBL INDONESIA | 28-Oct-2013
Ketika Spero Cewek Terlalu One Man Team
Menyerah di Tangan Espenero Wonogiri
TIM basket cewek SMPN 2 Solo (Spero) harus menanggung akibat terlalu bergantung pada sosok Sirilia Arum. Saat Arum kesulitan menembus defense lawan, keran poin Spero macet. Inilah yang terjadi saat Spero cewek bersua SMPN 2 Jatiroto Wonogiri (Espenero) di Sritex Arena, kemarin (27/10).

Ya, di game ini Spero memang terlalu bergantung pada sosok Arum. Hampir semua poin Spero lahir dari pemain berjersey 13 tersebut. Spero bahkan unggul terlebih dahulu di kuarter pertama dengan skor 6-2.

Kelelahan fisik membuat permainan Arum drop di kuarter selanjutnya. Perlahan, Espenero menyusul dan bebalik unggul 10-14 di kuarter dua. Spero kembali bangkit setelah jeda. Waktu istirahat yang cukup lama membuat Arum fresh kembali. Walhasil, Spero bisa unggul 20-18 di kuarter ketiga. PErmainan berjalan makin ketat di kuarter terakhir. Sayangnya, dewi fortuna lebih berpihak pada wakil Kota Gaplek.

Lima menit jelang berakhirnya pertandingan, Arum harus meninggalkan lapangan karena terkena foult out. Kondisi timpang ini dimanfaatkan dengan baik oleh Espenero. Skuad asuhan Nur Satya Tri Utomo itu akhirnya memenangi game atas Spero dengan skor 31-24.

“Bagaimanapun, kekuatan lawan (Epspenero) sangat merata. Mereka bisa dengan gampang mengganti pemain. Dan itu yang sulit kita lakukan,” keluh manajer Spero Antonius Dwi Setyoko. “Tetapi anak-anak sudah berjuang dengam keras di lapangan. Dan usaha keras pemain harus kita hargai,” imbuhnya. Dikubu lawan, Pelatih Espenero Nur Satya Tri Utomo mengaku puas. Kunci kemenangan timnya adalah mematikan gerak Arum.

“Kita tadi awal-awalnya memang nervous. Itu karena suasana di Sritex Arena begitu ramai, anak-anak belum terbiasa dengan suasana seperti itu. Untungnya ini tidak berlanjut jadi beban,” terangnya. Sementara, satu-satunya wakil Karanganyar, tim cewek SMPN 2 Kebakkramat menjaga asa di kompetisi ini. Kemarin, SMPN 2 Kebakkramat mengalahkan SMP Widya Wacana 1 Solo (WW) dengan skor 22-7.

“Ini semua berkat permainan yang bagus dari anak-anak. Bicara soal target, sepertinya nanti dulu. Sebab langkah kita masih panjang dan lawan-lawannya juga hebathebat. Tim sendiri sebenarnya belum sempurna, terutama mental,” ungkap Manajer SMPN 2 Kebakkramat Puryanto.

Kemenangan juga dipetik tim cewek SMP Bintang Laut Solo (BL) dan SMP KK cewek. BL unggul 26-0 atas SMPN 10 Solo (Spulsura), 26-0. Sedangkan, KK cewek menang dari SMP Insan Cendikia 10-4.

“Saya tidak berbicara kita menang karena perbedaan kualitas pemain. Menurut saya, ini hanya soal mental. Setiap pertandingan pasti berat, dan beruntungnya kita bisa main bagus,” terangnya pelatih BL Daniel Harsono. (nik/fer)

Story Provided by Radar Solo

»»  Read More...

Espenero Bergoyang Caesar (JRBL Solo Series 2013 Dance)



JRBL INDONESIA | 25-Oct-2013
Espenero Bergoyang Caesar
WONOGIRI – Bukan hanya basket saja, SMPN 2 Jatiroto Wonogiri (Espenero) mengincar gelar lain di Junio JRBL 2013 Solo Series. Yakni titel dance competition yang merupakan rangkuman dari supporting event.

Nah, demi melancarkan impian menjawarai dance competition, Espenero sudah menyiapkan senjata ampuh.
Adalah goyang ala Cesar yang bakal diusung Espenero di Sritex Arena nanti. Goyang yang sedang tren di salah satu stasiun televisi swasta itu bakal digarap habis dengan perpaduan tarian lokal.
”Tim dance kita juga persiapannya cukup lama. Dan adanya goyang Caesar mungkin untuk hiburan juga,” terang salah satu guru SMPN 2 Jatiroto, Nur Satya baru-baru ini.

Tren goyang Cesar memang menarik untuk ditunggu. Panpel Junio JRBL dibuat penasaran, tim mana saja selain Espenero yang berani mengusung goyangan itu. ”Jadi penasaran siapa lagi tim dance yang akan menggunakan goyangan Caesar sebagai koreografi dance-nya? Pasti lucu,” ungkap Fadjar Agung, Basketball Operation Assistant PT DBL Indonesia.

Sementara, Fadjar tidak segan mengingatkan akan aturan yang berlaku jika personil tim dance tidak komplit. ”Pemain dance harus komplit. Jadi kalau ada pemain dance yang kurang, nanti akan kita ambil dari pemain basketnya,” terang Fadjar.

”Begitu juga sebaliknya. Jadi kita tegaskan, bahwa kita mengharapkan ada kekompakkan antara tim dance dan tim basket sebagai satu kesatuan yang utuh dan saling membutuhkan,” imbuhnya. (nik/fer)

Story Provided by Radar Solo

»»  Read More...

Koran Radar Solo (Senin,21 Okt 2013)



Radar Solo, Senin 21 Oktober 2013

»»  Read More...

ULTAH ESPENERO



19 th ANNIVERSARY OF SMP NEGERI 2 JATIROTO

Cangkring, 5 Oktober 2013

Perjalanan panjang selama 19 tahun ternyata telah terlewati oleh Espenero tercinta. Berbagai torehan prestasi menjadi kebanggaan bagi warga Espenero semuanya. Dalam mengisi harlah Espenero ke-19 ini panitia harlah telah menyiapkan berbagai acara yang cukup menarik, antara lain :
  1. Jalan sehat Espenero menempuh perjalanan +/- 8 km pada 5 Oktober 2013
  2. Olah Raga tradisional untuk guru dan karyawan putri yakni Gobag Sodor
  3. Futsal untuk guru dan karyawan putra
  4. Bulutangkis ganda perorangan keluarga Espenero 
  5. Lomba-lomba untuk tingkat Sekolah Dasar se-Jatiroto dan sekitarnya yang meliputi: lomba lari 5K putra dan putri, lomba MAPEL dan Tembang Mocopat 
  6. Lomba-lomba untuk siswa-siswi Espenero yang meliputi Menghapal UUD 1945, lomba kebersihan, dan pembuatan roket Air
  7. Sarasehan guru, karyawan dan alumni Espenero
Gong pelaksanaan telah ditabuh di hari ini Sabtu, 5 Oktober 2013, karena hari inilah tonggak baru mulai berubah.


Kibaran Start Jalan Sehat yang diikuti semua Elemen Espenero

Bp. Drs. Joko Heru S, M.Pd (Ka UPT Disdik Kec. Jatiroto) membuka rangkaian Lomba 

Satu...dua.tiga....warm up menjelang lomba lari 5 K .SD inilah yang akhirnya JUARA

Peserta menunggu di Garis Start menjelang  lomba lari 5 K  

Antusiasme flag girl menyemangati peserta masuk garis finish

Hoooreee.....masuk finish...nomor berap ya..kok dah sepi?

Peserta Mocopat dihadapan 3 juri 

Dandangula dari salah satu peserta SD putra

Serius mengerjakan soal-soal Mapel setingkat olimpiade

Selamat yaa.. pak Dirman memberikan Piala kepada para juara lomba SD



»»  Read More...

Koran Radar Solo (Minggu,20 Okt 2013)





 


 



»»  Read More...

Roadshow JRBL @ espenero



»»  Read More...

Wujudkan Cita-Cita Menjadi Juara



JRBL INDONESIA | 20-Oct-2013
Wujudkan Cita-Cita Menjadi Juara
ESPENERO (julukan tim bola basket SMPN 2 Jatiroto) adalah satu dari puluhan tim yang siap untuk meramaikan ajang bola basket pelajar SMP, Junio JRBL Indonesia Solo Series di GOR Sritex Arena tanggal 26 Oktober - 1 November 2013 mendatang.

Prestasi Espenero di ajang JRBL Solo Series memang tidak mengecewakan. Meski belum terdengar gaungnya, namun di musim pertama lalu mereka bisa melangkah hingga babak final. Sayang, keinginan mereka membawa pulang piala juara harus dilepas dan berhasil diraih oleh tim SMP Kalam Kudus Solo.

Ditahun keduanya, Espenero ingin mewujudkan cita-citanya menjadi juara. Kali ini mereka datang bukan hanya membawa satu tim, namun telah disiapkan tim basket putra dan putri. Mereka akan membuktikan diri akan kualitas timnya.
”Prestasi kami di JRBL musim lalu tentu membuat pihak sekolah sangat bangga. Tahun ini siap untuk mengikutkan dua tim terbaik. Soal target tentu tetap berharap prestasi bagus dan membanggakan,” ungkap pelatih tim basket Espenero, Nur Satya Tri Utomo kepada Radar Solo.

Kesiapan mereka terlihat saat tim JRBL Indonesia saat menyambangi sekolah mereka. Meski harus menempuh waktu sekitar 2,5 jam untuk perjalanan dari pusat Kota Solo menuju markas mereka yang berbatasan dengan kota Pacitan tersebut, namun tim JRBL merasa kagum dengan semangat Espenero.

Dalam acara road show kemarin, antusiasme warga sekolah benar - benar terlihat nyata. Seluruh siswa terlihat memadati lapangan basket sekolah, bahkan tak henti-hentinya menyanyikan yel-yel dukungan. Tidak hanya itu, pihak orang tua murid juga hadir dalam acara ini.
”Kedatangan mereka (orang tua murid) memang karena ingin melihat antusiasme anaknya ikut kejuaraan bergengsi di Kota Solo. Dan ternyata orang tua benar-benar antusias melihat kesiapan anakananya,” paparnya.

Keceriaan terpancar selama acara berlangsung, bahkan sangking funnya. MC tim JRBL sempat menantang para roster basket, tim dance hingga beberapa siswa untuk menarikan tarian gaya caesar tak ditolak. Tak ayal, mereka cukup atraktif menari yang membuat suasana road show benarbenar ceria. (nik/eti)
Story Provided by Radar Solo

Sumber: http://www.jrblindonesia.com/v1/index.php?page=newsdetail&no=6047
»»  Read More...

Semangat Tinggi Meraih Prestasi



JRBL INDONESIA | 20-Oct-2013
Semangat Tinggi Meraih Prestasi
WONOGIRI – Untuk jenis olahraga bola basket, tim dari Wonogiri memang belum terdengar gaungnya di tingkat nasional. Namun untuk regional, khususnya di Karesidenan Surakarta. nama tim asal Wonogiri mulai merangkak naik.

Pelopor kemajuan bola basket di Wonogiri, ternyata berasal dari SMPN 2 Jatiroto. Beberapa prestasi mulai mereka kantongi, bahkan jam terbang pun sudah mulai digencarkan.
Di sekolah ini, perkembangan dan aktivitas ekstrakurikuler olahraga bola basket memang berkembang. Hal ini terlihat dari lapangan basket yang dimiliki cukup bagus dan memenuhi standart. ”Kami memiliki lapangan basket yang cukup bagus, bisa dibilang malah yang paling bagus di Kota Wonogiri.

Sekolah menggelontorkan dana hingga Rp 100 juta untuk mengembangkan potensi siswa agar bisa berprestasi,” ungkap pelatih tim basket SMPN 2 Jatiroto, Nur Satya Tri Utomo kepada Radar Solo, kemarin. Olahraga bola basket di sekolah tersebut mulai menunjukkan perkembangan begitu dilatih Nur Satya sejak empat tahun lalu. yang menjadi pegawai negeri Sipil (PNS) datang ke sekolah ini empat tahun lalu. ”Dulu saya datang memang dengan niat untuk mengembangkan olahraga bola basket di sekolah ini khususnya dan Wonogiri pada umumnya. Bersyukur, empat tahun saya jalani, olahraga bola basket berkembang pesat,” jelas Nur Satya yang tercatat sebagai pegawai negeri sipil (PNS).

Aktif mengikuti kejuaraan ke luar kota, terus digalakkan tim ini. Salah satu event terakhir ialah mengikuti ajang Pekan Olahraga Daerah (porpda) di Pati dan Salatiga. ”Untuk di Wonogiri bisa dibilang kami tidak terkalahkan, soalnya kiblat bola basket di kota ini memang ada di SMPN 2 Jatiroto,” bebernya.

Diajang JRBL musim lalu, Espenero - julukan SMPN 2 Jatiroto berhasil meraih predikat suporter terbaik. Walau harus menempuh jarah puluhan kilometer, mereka datang dengan massa yang tak sedikit. Sepanjang timnya berlaga pun mereka tak henti-hentinya bernyanyi. ”Kami tetap semangat, bahkan siap mendukung penuh tim basket saat berlaga,” papar Koordinator Suporter, Sutrisno. (nik/eti)
Story Provided by Radar Solo

Sumber : http://www.jrblindonesia.com/v1/index.php?page=newsdetail&no=6046
»»  Read More...

Road Show Panitia JRBL Solo Series 2013 di SMPN 2 Jatiroto



Road Show JRBL 2013 Dalam Jepretan Kamera Jarot SWD

Sabtu, 19 Oktober 2013
Persiapan Menjelang Road Show Dimulai

Coach ST berbincang dengan mas Fajar Officer DBL Indonesia

Saung Basket yang di desain khusus menyambut Road Show 2013
 

MC JRBL lagi bagi-bagi hadiah


Kapten Team Ina Herdiana Memperkenalkan team Espenero Cewek

Roster Cewek Diperkenalkan MC JRBL

Ali Nurdin kapten Team Cowok

Siaaap grak in action menjelang foto team

Espenero Jaya Di Ujung Lapangan

....walau dibawah terik matahari....duuh panaas tenan...

Team Espenero Cowok-Cewek Minta Dukungan Suporter Espenero Jaya

H. Sudirman memberi kata sambutan memotivasi anak-anak

Souvenir Bola dari FO BRI Slamet Riyadi mbak Winda 


Team Dance in Action

Cantik...formasi kipas Seribu Tangan Team Dance 


MC...nantang goyang cesar bersama


Goyang Cesar dimulai....siapa TAKUUUT

Malu-malu team cewek ikut bergoyang Cesar


Nampang bersama di akhir Road Show JRBL


Terik Matahari Siang Semoga menjadi  Moment yang Baik untuk Menggapai Impian Juara

»»  Read More...

Sarasehan Keluarga Besar SMPN 2 Jatiroto



Sarasehan Keluarga Besar Espenero Penutup Rangkaian HUT

Sabtu, 19 Oktober 2013
Bertempat di Laboratorium IPA rangkaian HUT ke-19 ditutup dengan sarasehan keluarga besar SMP Negeri 2 Jatiroto. Kegiatan ini dikemas dalam suasana serius tapi santai, berbagai sumbang saran disampaikan peserta demi kemajuan sekolah. Kegiatan ini dapat dibilang sukses besar ditandai dengan antusiasme keluarga SMP N 2 Jatiroto untuk datang mengikuti acara ini. Alumni yang diundang antara lain Founding Father atau para pendiri SMP, guru dan karyawan mantan Espenero serta anggota komite. Dari founding father nampak hadir pak Maryanto, pak Narto, pak Pardi dari Jakarta, pak Paina dari Sukoharjo, dan pak Tariyo Sekbid Satpol PP Kabupaten Wonogiri. Sedangkan para alumni yang mengemban jabatan antara lain pak Tarmo Gholik (KS Sidoharjo 2), pak Hartanto (KS Ngadirojo 1) serta pak Parno (KS Jatipurno 3), pak Budi (PTD DPU Kecamatan Sidoharjo). Alumni-alumni lain yang nampak hadir adalah pak Suradi, pak Joko SP, Bu Etist, bu Asih, bu Wid. Sedangkan pak Wasis mewakili mantan KS yang mengampu di SMP N 2 Jatiroto mewakili pak Imam dan pak Didik yang tidak bisa hadir karena kesibukan yang lain. Acara ini berakhir pukul 14.00 dan akan menimbulkan kesan yang mendalam dari para peserta. Sampai jumpa 5 tahun lagi, semoga masih diberikan kelapangan dan kesempatan oleh Allah SWT

Pak Dirman menyampaikan ucapan terima kasih dan Visi Misi Sekolah


Penuh Sesak Acara Sarasehan yang Diadakan di Lab IPA

Deretan Ibu-ibu yang antusias mendengarkan masukan


Pak Yan, panjang lebar memberikan sumbang saran


Nah inilah sang peletak jargon TENANAN dalam segala hal di Espenero tercinta
Terima kasih pak Wasis, kami siap Berjuang 

Mirip Arisan yah...maklum saja karena lama ndak ketemu sarasehan berubah menjadi temu kangen


Ndak Percuma jauh-jauh dari Jakarta akhirnya mendapatkan doorprice yang paling besar
Terima kasih pak pengawas Pak Pardi kandidat Doktor

Senyum ceria ndak lepas dari ibu yang satu ini buuu...ASIH...asssiiikk dapatt dooprice


Pencerahan dari Pak Pardi (Pengawas dari Jakarta)


Pak Trisno menutup acara sarasehan dengan DOA


Cipika-cipiki menjelang pulang

pak Gholik dan pak Parno suksesor SMP 2 Jatiroto

Bu Wida dan pak DPU pamitan pulang....

»»  Read More...