profil sekolah photo profilsekolah_zpsad901562.gif

PROFIL SINGKAT SMP NEGERI 2 JATIROTO

Umum
Sekolah berakreditasi A dari BAN ini berada di desa Cangkring, kecamatan Jatiroto, kabupaten Wonogiri 40 km arah timur dari kota kabupaten. Berdiri sejak tahun 1994 dengan menempati luas lahan seluas 15.100 m2. Semenjak berdiri telah mengalami pergantian kepala sekolah sebanyak 6 kali berturut-turut dari yang pertama Drs. Suyudi, Drs. Didik Wahyudi, M.Pd, Drs, Wasis Sutrisno, Drs. Imam Supangat, Sudirman, S.Pd dan tahun terakhir adalah Rohmad, S.Pd.M.Pd.

Kondisi Siswa
Kondisi terkini mempunyai 580 siswa terdiri dari kelas VII, VIII dan IX

Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Terdiri dari 40 pendidik dan 15 tenaga kependidikan lainnya dengan kualifikasi di bidangnya masing-masing.

Komite Sekolah
Komite sekolah sangat vital untuk menunjang keberadaan sekolah. Terdiri dari unsur orangtua siswa, tokoh masyarakat, alumni dan unsur interen sekolah. Periode ini diketuai oleh Sumarsu, S.Pd dari unsur tokoh masyarakat.

Fasilitas sekolah
18 kelas dengan kondisi baik, dengan fasilitas pendukung proses belajar yaitu masing-masing 1 laboratorium komputer, 1 bahasa, dan 1 IPA, serta fasilitas perpustakaan yang di dukung pustakawan yang kompeten dibidangnya. Fasilitas komunikasi didukung 1 line telepon dan jaringan internet yang memadai. Bidang kerohanian difasilitasi masjid sekolah yang representatif.

Program Unggulan Pembinaan Karakter
Pengembangan diri yang terdiri dari Layanan Bimbingan Konseling, Pramuka, Baca Tulis Al Qur'an, mulok Lingkungan Hidup (pengelolaan sampah, pengomposan, pembibitan dan hasta karya). Pembiasaan jumat sehat dan sabtu bersih, apel pagi serta olah raga prestasi bola basket, bola voli dan atletik.