19 th ANNIVERSARY OF SMP NEGERI 2 JATIROTO

Cangkring, 5 Oktober 2013

Perjalanan panjang selama 19 tahun ternyata telah terlewati oleh Espenero tercinta. Berbagai torehan prestasi menjadi kebanggaan bagi warga Espenero semuanya. Dalam mengisi harlah Espenero ke-19 ini panitia harlah telah menyiapkan berbagai acara yang cukup menarik, antara lain :
  1. Jalan sehat Espenero menempuh perjalanan +/- 8 km pada 5 Oktober 2013
  2. Olah Raga tradisional untuk guru dan karyawan putri yakni Gobag Sodor
  3. Futsal untuk guru dan karyawan putra
  4. Bulutangkis ganda perorangan keluarga Espenero 
  5. Lomba-lomba untuk tingkat Sekolah Dasar se-Jatiroto dan sekitarnya yang meliputi: lomba lari 5K putra dan putri, lomba MAPEL dan Tembang Mocopat 
  6. Lomba-lomba untuk siswa-siswi Espenero yang meliputi Menghapal UUD 1945, lomba kebersihan, dan pembuatan roket Air
  7. Sarasehan guru, karyawan dan alumni Espenero
Gong pelaksanaan telah ditabuh di hari ini Sabtu, 5 Oktober 2013, karena hari inilah tonggak baru mulai berubah.


Kibaran Start Jalan Sehat yang diikuti semua Elemen Espenero

Bp. Drs. Joko Heru S, M.Pd (Ka UPT Disdik Kec. Jatiroto) membuka rangkaian Lomba 

Satu...dua.tiga....warm up menjelang lomba lari 5 K .SD inilah yang akhirnya JUARA

Peserta menunggu di Garis Start menjelang  lomba lari 5 K  

Antusiasme flag girl menyemangati peserta masuk garis finish

Hoooreee.....masuk finish...nomor berap ya..kok dah sepi?

Peserta Mocopat dihadapan 3 juri 

Dandangula dari salah satu peserta SD putra

Serius mengerjakan soal-soal Mapel setingkat olimpiade

Selamat yaa.. pak Dirman memberikan Piala kepada para juara lomba SD